Bisnis Tiket adalah sebuah bisnis modern yang menyediakan pembelian Tiket Pesawat, Kereta Api dan Hotel secara online. Kami memiliki manajemen bisnis yang telah teruji dalam menghasilkan profit yang besar dan pelayanan yang prima. Pengalaman dalam core business ticketing sudah tidak perlu Anda ragukan lagi. CV. Surya Online bekerja sama dengan banyak maskapai penerbangan, serta kurang lebih 2000 hotel di seluruh Indonesia dan PT KAI sebagai perusahaan resmi penjualan tiket kereta api.

PELUANG USAHA BISNIS TANPA MODAL
KONSEP BISNIS DENGAN RESIKO MINIM

Jika travel agen lain mengharuskan Anda untuk membayarkan sejumlah uang untuk biaya pendaftaran, kami tawarkan bisnis luar biasa ini secara GRATIS, tanpa biaya sepeserpun...

Bisnis dengan resiko minim, tidak ada target penjualan, tidak ada kemampuan khusus yang harus dikuasai...

Tidak ada yang berani memberikan discount / potongan harga tiket yang besar seperti yang kami tawarkan

 Apa Saja Yang Perlu Anda Persiapkan Untuk Menjalani Bisnis Ini?
1. Akses Internet;
2. Komputer / Laptop ;
3. Handphone / Smartphone;
4. Printer;
5. Meja dan kursi yang nyaman untuk bekerja;
6. Dan tentunya nomor rekening bank untuk bertransaksi dan menerima komisi dari kami.


Apapun background pekerjaan Anda, latar belakang, keahlian, daerah tempat tinggal, asalkan bisa terhubung dengan internet dan mempunyai seperangkat komputer atau laptop, bisnis ini sudah bisa dijalankan. Bagi yang memiliki smarthpone lebih mudah lagi, Anda bisa online dan bertransaksi di mana saja bahkan sambil hang out sekalipun.
Customer service kami selalu siap melayani Anda 7 x 24 jam, Anda dapat menghubungi kami via Telepon, SMS, YM dan email. Kami akan selalu ada untuk membimbing Anda menjalani bisnis ini, begitu juga bila Anda mengalami kendala dalam bertransaksi, silahkan diskusikan dengan kami melalui kontak CS Online.

Jalani Bisnis Tiket Ini dan Dapatkan Potensi Penghasilan
Hingga Rp. 6.262.500,- tiap Bulannya



Jumat, 12 Juni 2015

AirAsia Mencari 5 Traveler Untuk Berkeliling Asia Tenggara

Maskapai AirAsia Meluncurkan Kontes AirAsia Asean Traveler
Maskapai AirAsia


Maskapai AirAsia kemarin (11/06) mengumumkan peluncuran kontes AirAsia Asean Traveler yang mencari 5 pemenang yang berkesempatan untuk merasakan pengalaman mengeksplor keindahan negara-negara Asia Tenggara menggunakan AirAsia Asean Pass dan kelima pemenang tersebut nantinya akan terbagi dalam 5 kategori traveller yaitu sebagai spesialis pantai (beach specialist), artis Instagram (Instagram artist), ahli foto selfie (selfie experts), ahli kuliner (Pro-Foodie) atau pecinta olahraga ekstrim (Extreme Daredevil).
Dalam siaran pers yang diterima Infopenerbangan.com, kontes ini telah dimulai dan akan berakhir pada 12 Juli 2015, terbuka untuk semua kalangan yang berdomisili di jaringan AirAsia termasuk 10 negara Asia seperti Taiwan, Jepang, Korea Selatan, India, Nepal, Saudi Arabia, Australia, Cina, Hong Kong, dan Sri Lanka untuk mengirimkan video paling kreatif berdasarkan kategori traveller yang dapat dipilih oleh calon peserta.
Bagi peserta yang tertarik untuk mengikuti kontes ini dapat mengunjungi microsite kami di aseantraveller.airasia.com untuk detail lengkap mengenai kriteria pendaftaran dan cara menggungah video.
Andy Adrian Febryanto, Direktur Niaga AirAsia Indonesia mengatakan, “Sejak peluncurannya pada bulan Februari lalu, AirAsia Asean Pass telah memperoleh respon yang cukup positif dari pelanggan kami dan sebagai maskapai Asean yang sesungguhnya kami sungguh bangga atas keberhasilan produk ini.
Adapun kontes AirAsia Asean Traveller yang kami selenggarakan saat ini merupakan wujud komitmen kami terhadap Asean dan merupakan langkah yang tepat untuk terus mengedukasi masyarakat terkait keuntungan yang dapat diperoleh dari produk AirAsia Asean Pass ini. Melalui kontes ini kami juga hendak memberikan kesempatan bagi pelanggan AirAsia untuk mengeksplor kawasan Asia Tenggara dengan rencana perjalanan yang telah kami siapkan dari negara asal mereka. Seperti yang kita ketahui bersama, kawasan Asia Tenggara menyimpan berjuta keindahan dan kami sangat antusias untuk melihat beragam kreatifitas dari seluruh calon peserta yang hendak mengikuti kontes ini.”
AirAsia akan melakukan seleksi terkait video-video yang telah diunggah peserta berdasarkan setiap kategori di akhir periode kontes dan memilih sebanyak 5 pemenang yang berhak memperoleh kesempatan untuk mendapatkan perjalanan gratis berkeliling Asia Tenggara. Maskapai AirAsia akan membiayai seluruh tiket penerbangan dan akomodasi dari negara asal pemenang di kawasan Asia Tenggara dan negara-negara yang termasuk ke dalam jaringan AirAsia. Setiap pemenang nantinya diwajibkan untuk menyelesaikan sejumlah daftar aktivitas dan menamatkan rencana perjalanan yang telah disiapkan oleh AirAsia dan berbeda untuk setiap kategorinya. Setiap pemenang pun diwajibkan untuk mengangkat keajaiban dan keindahan Asean yang mereka lihat dan rasakan selama perjalanan berlangsung. (*/Eky)

sumber : infopenerbangan.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar