Maskapai penerbangan Citilink Indonesia pada tahun ini masih akan terus melakukan ekspansi dengan menambah lima pesawat baru, sehingga di akhir tahun 2015 akan mengoperasikan 37 pesawat Airbus A320. Pesawat-pesawat itu akan digunakan untuk menambah frekuensi penerbangan yang sudah ada dan menambah rute-rute baru yang difokuskan di Indonesia Timur.
Direktur Utama (Dirut) Citilink Indonesia Albert Burhan mengatakan bahwa persaingan pada tahun ini tidak akan seketat tahun-tahun sebelumnya karena tidak sedikit perusahaan penerbangan yang gulung tikar. Sebut saja Batavia Air, Merpati Nusantara Airlines, Tigerair Mandala, dan terakhir Sky Aviation yang hingga kini belum terbang kembali sejak tutup operasi setahun yang lalu. Citilink pun masih cukup optimis bisa tumbuh berkembang menjadi salah satu maskapai penerbangan berbiaya rendah yang diperhitungkan di Indonesia.
“Tidak seketat seperti sebelumnya. Dulu kita punya, misalnya, Batavia Air dan Tigerair Mandala. Tetapi ada beberapa yang sudah berhenti beroperasi. Jadi, maskapai sekarang lebih sedikit, tetapi persaingan masih ketat,” ujar Albert Burhan yang baru saja diangkat menjadi Direktur Utama Citilink Indonesia.
sumber : Indo-Aviation.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar