Maskapai Penerbangan Garuda Indonesia melalui program
“Garuda Indonesia Patriot”
Jakarta – Dalam rangka
memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus
mendatang, Maskapai Penerbangan Garuda Indonesia melalui program
“Garuda Indonesia Patriot” memberikan potongan harga/diskon khusus untuk
tiket penerbangan di hari kemerdekaan Indonesia bagi para legiun
Veteran dan pegawai negeri sipil (PNS).
“Potongan harga khusus
tersebut diantaranya diskon sebesar 70% untuk legiun Veteran beserta
keluarga, serta konsep diskon yang menarik bagi para Pegawai Negeri
Sipil (PNS) beserta keluarga, yaitu diskon dengan angka sebesar 17, 8,
45 persen, dimana angka tersebut sesuai dengan tanggal hari kemerdekaan
RI dengan rincian diskon bagi PNS golongan 3 sebesar 17%, golongan 4
keatas sebesar 8%, dan golongan 1 dan 2 sebesar 45%,” ujar Pelaksana
Harian VP Corporate Communications Garuda Indonesia M Ikhsan Rosan.
Menurut Ikhsan, potongan harga/diskon
khusus tersebut berlaku untuk semua rute penerbangan Garuda Indonesia
baik rute domestik dan internasional untuk tanggal keberangkatan pada 17
Agustus 2015 mendatang, dengan syarat dan ketentuan menunjukkan kartu
legiun Veteran, dan menunjukkan kartu identitas serta ID Card pegawai
bagi para Pegawai Negeri Sipil (PNS) tersebut pada saat melakukan
reservasi.
Pembelian tiket untuk program “Garuda
Indonesia Patriot” tersebut dapat dilakukan melalui ticketing office
Maskapai Penerbangan Garuda Indonesia yang tersebar di seluruh Indonesia paling lambat pada
tanggal 17 Agustus 2015 mendatang.
sumber : runway-aviation.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar