Garuda Indonesia Beri Diskontiket penerbangan,
Perusahaan penerbangan yang sebagian
besar sahamnya dimiliki oleh pemerintah, Garuda Indonesia, belakangan
ini gemar memberikan diskon tiket penerbangan, baik untuk pelanggan umum
maupun pelanggan korporat. Garuda Indonesia mengaku tidak takut
mengalami kerugian karena diskon tiket ini. Malah diskon tiket akan
berdampak pada meningkatnya jumlah penumpang yang diangkut.
Direktur Niaga Garuda Indonesia
Handayani mengatakan bahwa pada tahun ini perusahaan menargetkan bisa
mengangkut sebanyak 25 juta penumpang, sementara di semester pertama
2015 Garuda Indonesia baru berhasil mengangkut 9,4 juta penumpang.
“Sebenarnya diskon ini diberikan karena tingkat keterisian seat Garuda baru 75 persen. Sisa 25 persen itu yang harus didapatkan,” ujar Handayani.
Menurut Handayani, Garuda Indonesia akan
terus menggandeng berbagai perusahaan-perusahana besar untuk terus
meningkatkan jumlah penumpang. Seperti diketahui, baru-baru ini Garuda
Indonesia menjalin kerja sama korporat dengan Standard Chartered Bank,
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, serta AIA Financial. “Kita perlu
agresif untuk mengisi load factor tersebut, itu salah satu strategi manajemen perusahaan,” kata dia.
sumber : indo-aviation.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar