Aplikasi AirAsia Maskapai Berbiaya
Hemat Terbaik di Dunia
Kuala Lumpur – AirAsia
meluncurkan aplikasi mobile terbaru yang menawarkan fitur-fitur yang
inovatif, fungsionalitas serta tampilan yang lebih baik. Aplikasi mobile
AirAsia ini telah dinominasikan sebagai “Aplikasi Maskapai Berbiaya
Hemat Terbaik di Dunia” pada penghargaan World Travel Awards yang akan
datang. Versi yang telah disempurnakan ini sekarang tersedia dalam 11
bahasa dan dapat diunduh melalui distributor aplikasi perangkat iOS dan
Android.
“Kami senantiasa berinvestasi dalam
teknologi dan inovasi untuk lebih memudahkan pengalaman penerbangan,
juga memberikan kenyamanan bagi penumpang kami. Aplikasi mobile terbaru
kami menawarkan semua yang dibutuhkan oleh pelanggan kami di penghujung
jari mereka. Aplikasi kami telah diunduh sebanyak 9 juta kali pada iOS
dan Android dan kami harap akan ada lebih banyak masyarakat yang
menemukan kenyamanan dari aplikasi kami yang baru dan lebih baik,”
ujar Siegtraund Teh, Group Chief Commercial Officer AirAsia.
Menurut Siegtraund Teh, diantara
fitur-fitur terbaru dari aplikasi mobile AirAsia adalah fitur ‘Tambahkan
pada Kalender’ yang secara otomatis menghubungan kalender anda dengan
jadwal penerbangan, proses pemesanan penerbangan yang lebih cepat dan
sederhana, serta mobile check-in yang lebih baik dan juga Mengatur Pembelian Saya di mana penumpang dapat menambahkan add-ons dengan lebih mudah.
Sebelas bahasa yang tersedia pada
aplikasi ini adalah Bahasa Inggris, Bahasa Malaysia, Bahasa Indonesia,
Bahasa Cina Tradisional (Taiwan dan Hong Kong), Bahasa Cina (China),
Bahasa Thailand, Bahasa Jepang dan Bahasa Arab.
sumber : runway-aviation.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar