Bisnis Tiket adalah sebuah bisnis modern yang menyediakan pembelian Tiket Pesawat, Kereta Api dan Hotel secara online. Kami memiliki manajemen bisnis yang telah teruji dalam menghasilkan profit yang besar dan pelayanan yang prima. Pengalaman dalam core business ticketing sudah tidak perlu Anda ragukan lagi. CV. Surya Online bekerja sama dengan banyak maskapai penerbangan, serta kurang lebih 2000 hotel di seluruh Indonesia dan PT KAI sebagai perusahaan resmi penjualan tiket kereta api.

PELUANG USAHA BISNIS TANPA MODAL
KONSEP BISNIS DENGAN RESIKO MINIM

Jika travel agen lain mengharuskan Anda untuk membayarkan sejumlah uang untuk biaya pendaftaran, kami tawarkan bisnis luar biasa ini secara GRATIS, tanpa biaya sepeserpun...

Bisnis dengan resiko minim, tidak ada target penjualan, tidak ada kemampuan khusus yang harus dikuasai...

Tidak ada yang berani memberikan discount / potongan harga tiket yang besar seperti yang kami tawarkan

 Apa Saja Yang Perlu Anda Persiapkan Untuk Menjalani Bisnis Ini?
1. Akses Internet;
2. Komputer / Laptop ;
3. Handphone / Smartphone;
4. Printer;
5. Meja dan kursi yang nyaman untuk bekerja;
6. Dan tentunya nomor rekening bank untuk bertransaksi dan menerima komisi dari kami.


Apapun background pekerjaan Anda, latar belakang, keahlian, daerah tempat tinggal, asalkan bisa terhubung dengan internet dan mempunyai seperangkat komputer atau laptop, bisnis ini sudah bisa dijalankan. Bagi yang memiliki smarthpone lebih mudah lagi, Anda bisa online dan bertransaksi di mana saja bahkan sambil hang out sekalipun.
Customer service kami selalu siap melayani Anda 7 x 24 jam, Anda dapat menghubungi kami via Telepon, SMS, YM dan email. Kami akan selalu ada untuk membimbing Anda menjalani bisnis ini, begitu juga bila Anda mengalami kendala dalam bertransaksi, silahkan diskusikan dengan kami melalui kontak CS Online.

Jalani Bisnis Tiket Ini dan Dapatkan Potensi Penghasilan
Hingga Rp. 6.262.500,- tiap Bulannya



Minggu, 16 Maret 2014

Bandara SSK Buka, Belum Ada Maskapai Beroperasi

 

PEKANBARU - Kelumpuhan operasional transportasi udara akibat bencana kabut asap di Riau masih terus berlanjut. Di Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru, Minggu (16/3), ratusan calon penumpang terus berdatangan untuk menanyakan perkembangan terkini tentang kepastian operasional penerbangan di Bandara SSK pasca-penutupan pada 13 Maret lalu.

Seorang petugas bandara, Mukhlis, menyampaikan informasi bahwa operasional bandara SSK II Pekanbaru setiap hari tetap buka. Namun seluruh maskapai penerbangan masih membatalkan jadwal karena cuaca yang tidak memungkinkan.

"Jadi aktivitas di bandara hanya untuk refund (pengembalian tiket, red) atau mengatur ulang jadwal terbang calon penumpang. Seluruh maskapai baru akan beroperasi normal tanggal 19 Maret," ujar Mukhlis pada JPNN.

Khusus untuk operasional penerbangan maskapai Lion Air dan Batik Air baru akan normal pada tanggal 20 Maret dari Pekanbaru. "Kami saat ini hanya melayani re-schedule jadwal dan refund. Untuk terbang ke Jakarta, baru bisa tanggal 20 Maret," ujar Lina, petugas Lion Air.

Dari pantauan JPNN, sebenarnya kondisi cuaca di sekitar bandara SSK II Pekanbaru sudah mulai membaik. Meski masih diselimuti kabut asap, namun jarak pandang di darat diperkirakan mencapai 1 kilometer.

Agak membaiknya kondisi cuaca ini ternyata bukan jaminan bagi maskapai untuk kembali beroperasio di Bandara SSK II Pekanbaru. "Kami mohon pengertiannya dari para calon penumpang. Pihak kami baru akan memberangkatkan bila kondisi cuaca benar-benar dinyatakan aman. Bahkan kalau tanggal 20 Maret nanti kondisi cuaca belum memungkinkan, bisa saja pembatalan kembali dilakukan," kata Lina.

Berdasarkan pantauan alat indikator udara yang terletak di depan kantor Wali Kota Pekanbaru, kualitas udara di ibu kota Provinsi Riau itu masih berbahaya. Setelah keluar imbauan dari pemerintah, masyarakat terlihat mulai mengurangi aktivitas mereka di luar rumah.(afz/jpnn)


sumber : berita.plasa.msn.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar